Selasa, 17 Juni 2014

JURUSAN PENDIDIKAN BAHASA INGGRIS


    Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris di UNISMA adalah jurusan yang cukup diperhitungkan oleh masyarakat karena banyak lulusanya yang ke luar negeri karena mendapat beasiswa. Hal itu membuat jurusan ini sangat diminati masyarakat. Mahasiswa jurusan Pedidikan Bahasa Inggris dikenal lebih disiplin, rajin masuk kelas, dan berpengetahuan luas dibanding mahasiswa jurusan-jurusan lain yang ada di UNISMA. Jurusan ini memiliki organisasi yang cukup terkenal, yaitu ESA atau English Student Association. Organisasi ini diketuai oleh Faruq. Banyak seminar, lomba, dan workshop diadakan oleh ESA dan untuk mengorientasikan mahasiswa baru, ESA mengadakan Friendship Journey yang tahun ini diadakan di Coban Talun.
Banyak prestasi didulang oleh mahasiswa jurusan Bahasa Inggris UNISMA seperti memenangkan lomba essay, lomba debat, dan lomba berpidato Bahasa Inggris. Di jurusan ini banyak dosen-dosen berkompeten sebut saja Mr. Yunus, Mr. Ali Ashari, Mr. Yahya Alaydrus, Miss Ika, Miss Atik Umamah, Miss Noni Mia, Miss Kurniasih, Mr. Dzulfikri, dll. Mereka semua adalah dosen-dosen yang ramah, pintar, dan rajin. Jurusan ini diminati juga karena Bahasa Inggris sudah sangat dibutuhkan setiap orang di era globalisasi ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar